Workhshop Peningkatan Kompetensi Guru Di Smp Negeri 1 Magelang, Evaluasi Dan Persiapan Menyambut Semester Depan

 

Spenasanews 21/12/2023-Selama seminggu bapak dan ibu guru SMP Negeri 1 Magelang mengikuti workshop peningkatan kompetensi guru. Sejak senin 18 Desember 2023 bapak dan Ibu guru memenuhi ruang aula SMP Negeri 1 Magelang untuk mengikuti kegiatan evaluasi dan peningkatan kompetensi. Kegiatan dilaksanakan sejak pukul 08.00 sampai 12.00 WIB.

            Selain berdiskusi untuk meningkatkan pelayanan, bapak dan ibu guru juga mendapatkan ilmu dari Ibu Sri Hartati, M.Pd. (Ibu Tatik), narasumber yang didatangkan dari BPPMP Jawa Tengah. Secara rinci bu Tatik mengupas raport sekolah, pelaksanaan pembelajaran intra, projek dan PMM. Bu Tatik memotivasi seluruh peserta yang hadir untuk terus meningkatkan kemampuan diri dalam melaksanakan kurikulum Merdeka untuk menciptakan sekolah yang berpihak kepada murid.

            Kepala SMP Negeri 1 Magelang, Bapak Budi Wahyono,S.Pd. memastikan acara workshop berlangsung lancar dan efektif. Beliau memberikan sambutan dan pengarahan setiap hari selama wokhshop berlangsung. Di sela-sela kegiatan beliau menyampaikan harapan, setelah pelaksanaan workshop Bapak dan Ibu guru siap untuk menyambut semester genap di tahun 2024.

(_Sist)